BANDUNG KOMPAS.TV - Ainilah video rekaman kamera pengawas saat dua pria melakukan aksi penjambretan terhadap seorang wanita, di Jalan Soma Di Kawasan Kiaracondong Kota Bandung. Korban yang saat itu hendak berangkat bekerja ke salah satu SPBU di Kawasan Kiaracondong, secara tiba tiba dipepet oleh sepeda motor yang ditumpangi kedua pelaku, yang kemudian mengambil paksa tas korban. Korban yang berupaya mempertahankan tas miliknya, mengalami luka pada bagian lengan akibat sabetan senjata tajam salah satu pelaku.
Berbekal rekaman kamera pengawas, kedua pelaku masing masing CA dan SP, diciduk petugas Unit Reskrim Polsekta Kiaracondong, sehari pasca penjambretan terhadap korban. Kapolrestabes Bandung, Budi Sartono, menyatakan, kedua pelaku sengaja melakukan aksi penjambretan, dengan sasaran korban yang berjalan kaki di tempat sepi di pagi hari.
Akibat perbuatannya tersebut, kedua pelaku akan sijerat dengan pasal 365 KUHP pidana ayat 1 tentang Pencurian Kekerasan, dengan ancaman hukuman diatas 9 tahun penjara.
Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.
Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
TikTok : https://www.tiktok.com/@kompastvsukabumi
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/574698/aksi-penjambretan-terekam-cctv-dua-pria-diringkus-polisi