ANKARA, KOMPAS.TV - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menyambut baik kesepakatan gencatan senjata antara Hamas dan Israel.
Meskipun begitu, Erdogan ungkap kekhawatiran atas serangan Israel yang terus berlanjut.
Hal ini disampaikan Erdogan saat berbicara dalam konferensi pers bersama dengan presiden Mongolia pada Kamis (16/1/2025).
Erdogan juga menyoroti perlunya mengatasi kehancuran yang terjadi di Gaza dan memastikan pengiriman bantuan kemanusiaan yang tidak terputus.
Diketahui, gencatan senjata Israel dan Hamas akan dimulai pada 19 Januari 2025.
Video Editor: Dawud
#erdogan #hamas #israel
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/567662/erdogan-sambut-baik-gencatan-senjata-israel-hamas-ungkap-kekhawatiran-ini