JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah memastikan akan menambah bantuan pangan sebanyak 160 ribu ton beras per bulan untuk 16 juta penerima, yang sebelumnya hanya 2 bulan menjadi 6 bulan pada tahun 2025.
Menko Pangan, Zulkifli Hasan, mengatakan bantuan pangan akan digelontorkan sebanyak 160 ribu ton beras mulai Januari dan Februari 2025 untuk 16 juta keluarga penerima manfaat.
Bantuan pangan ini dilakukan karena pada Januari dan Februari diperkirakan produksi beras nasional tidak mencapai 2 juta ton.
Selain Januari-Februari 2025, bantuan pangan juga akan ditambah selama 4 bulan di tahun 2025, meskipun waktunya yang belum ditentukan.
Baca Juga Kantor Komunikasi Presiden Tinjau Makan Bergizi Gratis: Jumlah akan Bertambah Terus di https://www.kompas.tv/regional/564945/kantor-komunikasi-presiden-tinjau-makan-bergizi-gratis-jumlah-akan-bertambah-terus
#bantuanpangan #menkopangan #pemerintah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/565001/pemerintah-gelontorkan-bantuan-pangan-160-ribu-ton-beras-untuk-16-juta-keluarga-selama-6-bulan