Polisi Tangkap 1 DPO Kasus Judi Online Situs W88, Tersangka Manajer Regional Wilayah Indonesia

2024-11-22 140

TANGERANG, KOMPAS.TV - Bareskrim Polri menangkap satu orang yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) terkait kasus judi online pada situs W88.

Pelaku yang bernama H-S alias Ahan, tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada Kamis (21/11) malam setelah diekstradisi dari Filipina.

Sebagai informasi, H-S ditangkap di Filipina pada 31 Oktober lalu dan pemulangannya ke Indonesia dilakukan setelah proses tersebut.

Penangkapan H-S merupakan pengembangan dari penangkapan tujuh tersangka judi online di Batam sebelumnya.

Pelaku diketahui sebagai manajer regional khusus Indonesia yang bertanggung jawab atas penerimaan rekening deposit dan penarikan biaya pada situs W88.

#judionline #dpo #polisi #situsjudol

Baca Juga Tinjau Makan Bergizi Gratis di SMK 7 Semarang, Wapres Gibran Naik Pesawat Komersial di https://www.kompas.tv/nasional/555177/tinjau-makan-bergizi-gratis-di-smk-7-semarang-wapres-gibran-naik-pesawat-komersial

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/555185/polisi-tangkap-1-dpo-kasus-judi-online-situs-w88-tersangka-manajer-regional-wilayah-indonesia