Saksi Ceritakan Detik-Detik Penemuan Jenazah Wanita Tanpa Kepala di Dalam Karung

2024-10-30 125

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jenazah seorang perempuan terbungkus karung ditemukan di dermaga Pelabuhan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara.

Jenazah yang tanpa identitas ini pertama kali ditemukan warga dalam kondisi tidak lengkap.

Polisi mengerahkan anjing pelacak untuk mencari barang bukti dan bagian tubuh korban.

Saat ini, polisi telah memeriksa 2 saksi dan menyita sejumlah alat bukti, di antaranya karung, pakaian, dan selimut yang digunakan untuk menutupi jenazah.

Jenazah wanita dalam karung pertama kali ditemukan oleh warga di pinggir kolam di dermaga Pelabuhan Muara Baru.

Saat ditemukan, jenazah korban terbungkus rapi dengan kardus, karung, selimut, dan busa kasur.

Kriminolog Universitas Indonesia, Adrianus Meliala, menyatakan bahwa kondisi jenazah mengindikasikan bahwa ini merupakan kasus pembunuhan berencana.

Untuk memperkuat bukti, polisi akan melakukan autopsi pada jenazah korban guna memastikan penyebab kematian.

Setelah tubuh jenazah korban lengkap, polisi berhasil mengungkap identitasnya. Korban diketahui berinisial SH, seorang ibu rumah tangga berusia 40 tahun, yang merupakan warga Babakan Binong, Kecamatan Binong, Tangerang Banten.

Dari hasil identifikasi Tim Inafis Polres Pelabuhan Tanjung Priok, ditemukan luka akibat benda tajam di bagian leher serta luka di perut korban.

Penelusuran ini dilaporkan oleh jurnalis Kompas TV, Benedictus Adithia, dan juru kamera Arief Rahman.

Baca Juga Mayat Tanpa Kepala di Dalam Karung, Polisi: Korban Adalah Ibu Rumah Tangga Usia 40 Tahun di https://www.kompas.tv/regional/549822/mayat-tanpa-kepala-di-dalam-karung-polisi-korban-adalah-ibu-rumah-tangga-usia-40-tahun

#jenazah #mayat #kriminal #jakarta

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/549826/saksi-ceritakan-detik-detik-penemuan-jenazah-wanita-tanpa-kepala-di-dalam-karung