Wapres Gibran Pimpin Makan Siang Kabinet Merah Putih: Kompak Pakai Safari ala Prabowo

2024-10-26 254

JAKARTA, KOMPAS.TV Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka memimpin acara makan siang bersama Kabinet Merah Putih di Kawasan Borobudur International Golf & Country Club pada Sabtu (26/10/2024).

Tampak Gibran maupun para menteri kompak menggunakan pakaian safari krem khas Prabowo.

Dilansir dari keterangan Sekretariat Wakil Presiden, makan siang ini menjadi momen penting untuk mempererat soliditas Kabinet Merah Putih.

Sebelum makan siang dilaksanakan, rapat juga dilakukan untuk membahas mengenai food estate dan makanan bergizi.

Video Editor: Joshua

#gibran #kabinetmerahputih #makansiang



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/548901/wapres-gibran-pimpin-makan-siang-kabinet-merah-putih-kompak-pakai-safari-ala-prabowo