KOMPAS.TV - Sejumlah menteri, wakil menteri, hingga kepala badan setingkat menteri di Kabinet Merah Putih menjalani pembekalan di Akademi Militer Magelang selama 4 hari, terhitung dari 24-27 Oktober 2024 mendatang.
Dalam pembekalan ini, Prabowo akan memimpin langsung dan memberikan arahan kepada anggota kabinet untuk menyamakan visi dan misi sebelum lebih jauh mengabdi bagi Indonesia.
Lalu, bagaimana dengan urusan negara selama 4 hari ini? Apa tujuan sebenarnya dari pembekalan berulang Prabowo, baik di Hambalang dan Akmil Magelang?
Simak tanggapan dan analisis peneliti SMRC, Saidiman Ahmad pada tayangan berikut.
#pembekalanmenteri #prabowo #kabinetmerahputih #akademimiliter
Baca Juga Gaya Militer Prabowo 'Gembleng' Kabinet Merah Putih, Tenaga Ahli: Sesuai 'Background' Presiden di https://www.kompas.tv/nasional/548671/gaya-militer-prabowo-gembleng-kabinet-merah-putih-tenaga-ahli-sesuai-background-presiden
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/548672/ahli-soal-tujuan-pembekalan-berulang-prabowo-urusan-negara-selama-4-hari-presiden-kabinet-di-akmil