Artis Sandra Dewi kembali hadir sebagai saksi dalam sidang kasus korupsi tata niaga timah yang menjerat suaminya, Harvey Moeis di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (21/10/2024).
Dalam kesaksiannya Sandra mengklaim tidak pernah diberikan hadiah 88 tas mewah oleh Harvey Moeis. Hanya saja ia mengaku rutin diberikan hadiah berupa ponsel merk Iphone setiap tahun oleh suaminya tersebut.