Terganggu Akibat Pemangkasan Pohon, Pria Penodong Pistol ke 6 Petugas PPSU Jadi Tersangka

2024-10-18 6

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelaku penodongan pistol ke petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) sebagai tersangka. Pelaku merasa kesal lantaran terganggu dengan aktivitas pemangkasan dahan pohon di depan rumahnya, di kawasan Pejaten Barat, Jakarta Selatan.

Polisi juga menyita senjata jenis airsoft gun milik tersangka.

Warga Pejaten Barat berinisial 'F' ditahan polisi setelah melakukan penodongan kepada 6 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

'F' merasa kesal lantaran terganggu dengan aktivitas pemangkasan dahan pohon di depan rumahnya, di kawasan Pejaten Barat, Jakarta Selatan.

Setelah ditetapkan jadi tersangka, polisi juga menyita barang bukti senjata airsoft gun milik tersangka.

Baca Juga Donald Trump Tampil Perdana Sejak Insiden Penembakan, Hadiri Konvensi Pengumuman Wakil di Pemilu AS di https://www.kompas.tv/video/522938/donald-trump-tampil-perdana-sejak-insiden-penembakan-hadiri-konvensi-pengumuman-wakil-di-pemilu-as

#ppsu #penebanganpohon #penodongan



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/546803/terganggu-akibat-pemangkasan-pohon-pria-penodong-pistol-ke-6-petugas-ppsu-jadi-tersangka