PB IDI Dukung Ide 'Susu Ikan' Masuk Program Makan Bergizi Gratis

2024-09-13 8

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) mendukung ide penggunaan susu ikan dalam program makan bergizi gratis milik Presiden-Wapres terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

IDI menyebutkan bahwa ikan memiliki keunggulan karena mengandung omega-3.

Ketua Komite Advokasi Percepatan Penurunan Stunting, Kesehatan Ibu dan Anak, serta SDGs PB IDI, Agussalim Bukhari menegaskan bahwa ikan memiliki keunggulan omega-3.

Agus juga mengklaim bahwa bahan baku susu ikan lebih murah, mengingat Indonesia sebagai negara maritim.

Jenis ikan yang digunakan dalam susu ikan dapat disesuaikan dengan kondisi geografis, budaya, dan sumber daya alam di setiap wilayah.

Baca Juga Mungkinkah Susu Ikan Gantikan Gizi Susu Sapi? Ini Kata KKP dan Pakar Gizi di https://www.kompas.tv/video/537857/mungkinkah-susu-ikan-gantikan-gizi-susu-sapi-ini-kata-kkp-dan-pakar-gizi

#susuikan #gizi #idi #prabowo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/538075/pb-idi-dukung-ide-susu-ikan-masuk-program-makan-bergizi-gratis