Seperti diketahui tidak bisa dipungkiri dalam dunia selebriti, penampilan adalah segalanya, maka tidak heran banyak artis yang melakukan operasi plastik (oplas) untuk mempertahankan atau memperbaiki penampilan mereka.
Fenomena ini menjadi topik perbincangan hangat di masyarakat, terutama ketika beberapa artis terlihat sangat mirip satu sama lain setelah menjalani oplas, meskipun dilakukan di rumah sakit yang berbeda.
Teknologi bedah kosmetik pun semakin canggih dari waktu ke waktu, dengan hidung, dagu, dan bibir menjadi bagian tubuh yang sering kali menjadi sasaran perubahan.
Misalnya seperti Ivan Gunawan dan Karen Delano, mereka dinilai memiliki fitur wajah yang serupa oleh netizen setelah menjalani oplas, banyak artis yang alih-alih mempertahankan ciri khas wajah masing-masing, malah terlihat seperti saudara kembar.
Namun, di balik tren ini, ada pengakuan penyesalan dari para artis yang telah menjalani oplas seperti Mpok Atiek, ia mengaku menyesal setelah melakukan suntikan silikon pada hidung, dagu, dan bawah mata.
Menurutnya pada akhirnya tindakan ini merusak wajahnya, dan dia sampai harus menjalani 21 kali operasi untuk menghilangkan silikon yang telah menyatu dengan kulit wajahnya.
Bahkan ungkapan penyesalan itu tidak hanya dirasakan Mpok Atiek, seperti penyanyi legendaris Titiek Puspa yang juga merasakan hal tersebut.