Rano Karno Tanggapi Soal Wacana JIS Akan Digratiskan untuk Pendukung Persija Jakmania

2024-09-02 15

JAKARTA, KOMPAS.TV - Cawagub DKI Jakarta, Rano Karno tanggapi soal wacana Jakarta International Stadium (JIS) akan digratiskan oleh Dharma-Kun untuk digunakan oleh penggemar Persija.

Menurut Rano ini hal yang tidak mungkin untuk dilakukan karena tidak masuk akal dikarenakan ada biaya operasional dan tidak mungkin dibiayai pemda terus menerus. Sebaiknya dibuat sistem seperti di Liga Inggris yang mengeluarkan tiket terusan dengan harga yang berbeda.

Rano juga mengapresiasi keberadaan JIS yang dibangun Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Namun, dirinya tidak memungkiri kurangnya akses transportasi umum dan lahan parkir masih jadi kendala di JIS.

Baca Juga Tim Sukses Pramono-Rano Karno di Pilkada Jakarta Akan Diumumkan Secepatnya, Ada Adian Napitupulu? di https://www.kompas.tv/video/535065/tim-sukses-pramono-rano-karno-di-pilkada-jakarta-akan-diumumkan-secepatnya-ada-adian-napitupulu

Video Editor: Firmansyah

#jis #pilkadajakarta #ranokarno

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/535209/rano-karno-tanggapi-soal-wacana-jis-akan-digratiskan-untuk-pendukung-persija-jakmania