POSO, KOMPAS.TV - Sempat dinyatakan hilang usai perahu terbalik, seorang nelayan asal desa Bunta, kecamatan Pagimana, kabupaten Banggai, akhirnya ditemukan. Korban dtemukan dalam kondisi meninggal dunia oleh tim SAR pos Banggai.
Pencarian nelayan hilang yang dilakukan tim sar dan masyarakat, akhirnya berbuah ditemukannya korban dalam kondisi meninggal dunia. Jasad korban kemudian dievakuasi untuk selanjutnya diserahkan ke pihak keluarga.
Sebelumnya, korban bernama Wahyu, berusia 42 tahun, dilaporkan hilang pada 13 agustus lalu. Perahu yang digunakan korban bersama seorang rekannya terbalik usai dihantam gelombang tinggi. Rekan korban ditemukan dalam kondisi selamat oleh nelayan setempat.
#perahuterbalik
#nelayan
#nelayanmeninggal
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/531888/perahu-terbalik-satu-nelayan-ditemukan-meninggal