Pertamina berkomitmen untuk mendorong inklusivitas di lingkungan kerja. Salah satu bentuk komitmen tersebut adalah dengan mengadakan acara “Empowering Employee With Disabilities Training” yang bertujuan untuk menciptakan inklusivitas demi masa depan yang berkelanjutan.
Acara ini diadakan di Mercure Hotel Sabang, Jakarta Pusat, pada tanggal 29 Juli 2024.
Para Perwira yang mengalami keterbatasan fisik, intelektual, mental, dan sensorik (disabilitas) diberikan kesempatan untuk mengembangkan diri sesuai dengan kompetensinya.
Pelatihan ini mencakup pembekalan dan pengembangan softskill serta hardskill bagi pekerja disabilitas, sehingga diharapkan mereka dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya di Pertamina Group dengan lebih baik.
Direktur SDM Pertamina, M. Erry Sugiharto, menyatakan komitmen perusahaan untuk mendukung pekerja disabilitas dalam meningkatkan kompetensinya.
Pertamina juga memastikan bahwa pekerja dengan disabilitas memiliki hak yang sama dalam dunia profesional.
Kolaborasi antara Pertamina dan Microsoft turut mendukung kegiatan upskilling ini, dengan harapan para pekerja disabilitas dapat memberikan kontribusi optimal kepada Pertamina.