nusantara62tv - Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI M. Tonny Harjono melakukan kunjungan kerja ke Lanud Manuhua, Biak Numfor, Papua pada 6 Agustus 2024, untuk meninjau kesiapan satuan dan menerima laporan komando.
Kasau, yang tiba dengan pesawat Boeing 737 TNI AU, disambut oleh Danlanud Manuhua dan pejabat Forkopimda Biak Numfor serta menekankan pentingnya kesiapan operasional dan profesionalisme prajurit.***