Upacara HUT RI di IKN, Menteri PUPR Pastikan Sarana dan Prasarana di IKN Sudah Siap

2024-08-08 26

KOMPAS.TV - Menteri PUPR yang juga PLT Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono memastikan beberapa sarana dan prasarana di IKN sudah siap digunakan, beberapa diantaranya air dan listrik.

Hal ini diungkap Basuki merespons kesiapan upacara peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia yang akan diselenggarakan di IKN.

Basuki menambahkan Istana Garuda, perumahan ASN hingga Hotel Nusantara dan jalur kendaraan juga siap digunakan.

Basuki mengaku akan ke IKN pada 10 Agustus untuk memeriksa kesiapannya, termasuk sidang kabinet yang dijadwalkan pada 12 Agustus.

Baca Juga Prioritaskan Kader Internal, PDIP Juga Buka Peluang Berkoalisi dengan Parpol Lain di https://www.kompas.tv/video/529444/prioritaskan-kader-internal-pdip-juga-buka-peluang-berkoalisi-dengan-parpol-lain

#ikn #17agustus #upacara #hutri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/529445/upacara-hut-ri-di-ikn-menteri-pupr-pastikan-sarana-dan-prasarana-di-ikn-sudah-siap