JAKARTA, KOMPAS.TV - Merespons pernyataan maaf Presiden Jokowi, Partai Kebangkitan Bangsa menilai ada tempat yang pas bagi presiden untuk menyampaikan pertanggungjawaban.
Meski yakin masyarakat akan menerima maaf presiden, Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, mengatakan bahwa Jokowi yang menerima mandat dari rakyat harus mempertanggungjawabkan pelaksanaan janji-janjinya.
Tak hanya PKB, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga turut mengomentari permintaan maaf Presiden Jokowi.
Juru bicara PKS, Muhammad Iqbal, mengatakan hal tersebut seharusnya dilakukan seorang pemimpin.
Menurutnya, masih ada waktu hingga Oktober mendatang bagi Jokowi untuk menunaikan janji-janji politiknya.
#jokowi #pkb #pks
Baca Juga Tuntut Kemerdekaan & Beri Belasungkawa atas Kematian Pemimpin Hamas, Warga Gelar Aksi Bela Palestina di https://www.kompas.tv/video/528174/tuntut-kemerdekaan-beri-belasungkawa-atas-kematian-pemimpin-hamas-warga-gelar-aksi-bela-palestina
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/528175/respons-pkb-hingga-pks-soal-permintaan-maaf-jokowi-pada-rakyat-indonesia