KOMPAS.TV - Jangan berhenti berpolitik setidaknya sampai 5 hingga 6 kali pemilu. Inilah wejangan yang diberikan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh saat menemui Kaesang.
Tentu wejangan ini jadi sinyal Ketua Umum PSI Kaesang agar mantap melaju dalam kontestasi Pilkada November mendatang.
Apalagi Nasdem sudah terangan terangan bakal berikan dukungan penuh pada Kaesang jika melaju di Pilgub Jateng.
Meski sudah mendapat sinyal dukungan dari Nasdem, tampaknya Kaesang masih malu-malu mengungkapkan. Kaesang hanya sebut pembicaraan soal Jateng masih tipis tipis.
Sementara Analis Politik Universitas Al Azhar, Ujang Komarudin berpandangan Kaesang berpeluang jadi Cawagub di Jateng mendampingi Ahmad Luthfi.
Jika merujuk Hasil Survei Litbang Kompas, Kaesang cukup populer di Jawa Tengah dengan elektabilitas 7%, disusul nama Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen dan masih ada 64% responden yang masih gamang belum menentukan pilihannya.
Baca Juga Gerindra Ajak PKB Gabung Pemerintahan, Muhaimin: Semua Siap Bersama-Sama, PKS "Don't Worry" di https://www.kompas.tv/video/525151/gerindra-ajak-pkb-gabung-pemerintahan-muhaimin-semua-siap-bersama-sama-pks-don-t-worry
#kaesang #politik #pilkada #jawatengah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/525154/nasdem-terang-terangan-beri-dukungan-sinyal-kaesang-maju-pilgub-jateng