JAKARTA, KOMPAS.TV Wamenkeu II Thomas Djiwandono, Wamen Investasi Yuliot Tanjung, Wamentan Sudaryono sampaikan keterangan usai dilantik Presiden Jokowi. Ketiganya mengungkap tugas dan pesan dari Presiden Jokowi.
Thomas menjelaskan bahwa tugasnya untuk menjaga kontiunitas antara Pemerintahan Presiden Jokowi dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
Yuliot Tanjung diberi tugas untuk mengantarkan dan kelancaran investasi hingga pemerintahan Presiden Terpilih.
Sementara Sudaryono sebagai Wamentan singgung food estate dalam tugasnya Pelantikan dilakukan di Istana Negara pada Kamis (18/7/2024).
Video Editor: Firmansyah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/523984/para-wamen-ungkap-tugas-dari-jokowi-usai-dilantik-di-istana-negara