Pendaftaran Ditutup, Sebanyak 525 Orang Daftar Capim dan Calon Dewan Pengawas KPK

2024-07-17 8

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pendaftaran calon Pimpinan dan calon Dewan Pengawas KPK resmi ditutup 15 Juli lalu.

525 orang mendaftar sebagai Capim dan Dewan Pengawas KPK.

Wakil Ketua Pansel KPK, Arif Satria menjelaskan keseluruhan tersebut mencakup 318 pendaftar untuk Capim KPK, yang terdiri dari 298 laki-laki dan 20 perempuan.

Sedangkan yang tercatat mendaftar untuk Dewas KPK sebanyak 207 orang, yang terdiri dari 184 laki-laki dan 23 perempuan.

Pansel akan melakukan verifikasi dokumen pendaftar yang hasilnya akan diumumkan 24 Juli mendatang.

Baca Juga Studi Banding DPR RI ke Mahkamah Agung Dalam Rangka Penerapan E-Sadewa - MA NEWS di https://www.kompas.tv/video/523148/studi-banding-dpr-ri-ke-mahkamah-agung-dalam-rangka-penerapan-e-sadewa-ma-news

#kpk #dewaskpk #pendaftarancapimkpk

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/523149/pendaftaran-ditutup-sebanyak-525-orang-daftar-capim-dan-calon-dewan-pengawas-kpk