Pegi Bebas! Pelaku Utama Jadi Misteri, 2 Sosok Ini Diincar

2024-07-08 212

VIVA - Pegi Setiawan resmi bebas usai Hakim Pengadilan Negeri Bandung mengabulkan gugatan tim hukum Pegi dalam sidang Praperadilan pada Senin 8 Juli 2024. Dengan bebasnya Pegi, artinya pelaku utama pembunuhan Vina Cirebon masih menjadi misteri. Pihak kepolisian akan berkoordinasi dengan penyidik untuk langkah hukum berikutnya. Sementara itu, keluarga almarhum Vina kembali mendesak polisi mencari otak kasus pembunuhan pada 2016 itu.