MINUM ES TEH DI PALANGKARAYA MAL, JOKOWI SAPA DAN SELFIE BERSAMA WARGA PALANGKARAYA

2024-06-28 3

Presiden Joko Widodo berkunjung ke salah satu mal di Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Dalam kunjungan itu, Jokowi menyapa warga hingga selfie bareng.

Seperti kunjungan ke tempat lainnya, Presiden Jokowi langsung menyapa masyarakat tersebut dan melayani permintaan foto. Moses, seorang mahasiswa yang berkesempatan berfoto dengan Jokowi, dia tak kuasa menangis saat bertemu Jokowi.

Selain menyapa warga, Jokowi juga sempat makan malam bersama sejumlah menteri dan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran di salah satu restoran di mal tersebut.

Bagaimana menurut kamu?