Wacana Duet Kaesang Pangarep-Zita Anjani di Pilkada Jakarta, Ketum PAN Zulhas: Boleh-Boleh Saja

2024-06-25 195

KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan (Zulhas) buka suara soal wacana duet Putrinya, Zita Anjani dan Putra Sulung Jokowi, Kaesang Pangarep, di Pilkada Jakarta.

Wacana ini berawal dari usulan Ketua DPW PAN Jakarta, Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio menyebut telah menawarkan duet Kaesang-Zita untuk berkontestasi di Pilgub Jakarta.

Menurut Zulhas, usulan itu boleh-boleh saja disampaikan.

Sementara itu, Puan Maharani menyebut PDIP tengah mempertimbangan beberapa nama untuk diusung di Pilgub Jakarta.

Salah satu namanya yang muncul adalah mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Menurut Puan, PDIP berpeluang mengajukan figur sendiri di Pilgub Jakarta.

Namun, Puan mengatakan, partainya masih terus mempersiapkan nama-nama yang menonjol dalam pertemuan internal.

Baca Juga Lingkar Madani: Jika Kaesang Pangarep Maju Pilgub DKI, Hanya Ada 2 Poros di https://www.kompas.tv/video/517840/lingkar-madani-jika-kaesang-pangarep-maju-pilgub-dki-hanya-ada-2-poros

#kaesangzita #zulhas #pilgubjakarta


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/517853/wacana-duet-kaesang-pangarep-zita-anjani-di-pilkada-jakarta-ketum-pan-zulhas-boleh-boleh-saja