Mobil Pikap Pengangkut Sayur Terbakar di Tol Jagorawi, Arus Lalu Lintas Sempat Macet

2024-06-10 12

JAKARTA, KOMPAS.TV - Satu unit mobil pikap pengangkut sayur terbakar di ruas Tol Jagorawi, Cawang, Kramatjati, Jakarta Timur pada Senin (10/06) sore.

Api membakar seluruh bagian mobil hingga nyaris tak tersisa.

Kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik dari bagian mesin mobil hingga membakar seluruh badan mobil.

Petugas Sudin Damkar Jakarta Timur yang tiba di lokasi langsung berusaha memadamkan api agar tidak semakin membesar.

Kebakaran akhirnya dapat dipadamkan satu jam kemudian dengan menurunkan sedikitnya satu unit mobil pemadam kebakaran.

Sempat terjadi kemacetan panjang akibat kebakaran ini, lantaran bertepatan dengan jam pulang kantor.

Baca Juga Kebakaran Ruko Fotokopi di Tambora, 5 Unit Mobil Damkar Diterjunkan ke Lokasi di https://www.kompas.tv/video/513992/kebakaran-ruko-fotokopi-di-tambora-5-unit-mobil-damkar-diterjunkan-ke-lokasi

#kebakaran #mobilpikap #toljagorawi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/514245/mobil-pikap-pengangkut-sayur-terbakar-di-tol-jagorawi-arus-lalu-lintas-sempat-macet