JAKARTA, KOMPAS.TV Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berikan semangat kepada para pemain Timnas Indonesia usai kalah dari Timnas Irak dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dalam pertandingan itu Indonesia menelan kekalahan 0-2 dari Irak. Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari sempat membuat blunder dalam pertandingan tersebut.
Erick Thohir pun menenangkan Ernando dan memberikan semangat.
"Do, kenapa? kenapa? Nggak ada salah-salahan ya," ujar Erick Thohir
Erick Thohir kemudian ingatkan skuad Garuda agar tetap menjaga kekompakan.
"Jangan salah-salahan, we rise as a team, we fall as a team, kita jatuh bersama, kita bangkit bersama," Ujar Erick Thohir.
Video Editor: Dawud Majid
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/513472/erick-thohir-di-ruang-ganti-timnas-indonesia-kita-main-ber-11-nggak-ada-salah-salahan