Paus Fransiskus Akan Kunjungi Indonesia dalam Rangka Perjalanan Apostolik

2024-06-06 5

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemimpin Gereja Katolik Dunia, Paus Fransiskus akan melakukan perjalanan apostolik ke Indonesia pada tanggal 3 hingga 6 September 2024.

Sebagai persiapan kunjungan di Indonesia, tim aju (tim pendahulu) Vatikan telah
melakukan beberapa kali survey lokasi dan sejauh ini memastikan Paus akan hadir di
ibukota Jakarta.

"Karena hingga saat ini belum ada area, lokasi, maupun agenda yang secara resmi diumumkan, diharapkan umat dapat berhati-hati dalam menerima informasi dan tidak mudah mempercayai program yang beredar tidak dari jalur komunikasi resmi," ujar juru bicara Panitia Kunjungan Bapa Suci Fransiskus, Romo Ulun Ismoyo.

#pausfransiskus

Video editor: Bara Bima

Baca Juga Direncanakan Berkunjung September Mendatang, KWI: Paus Fransiskus ke Indonesia Perkuat Persaudaraan di https://www.kompas.tv/video/508465/direncanakan-berkunjung-september-mendatang-kwi-paus-fransiskus-ke-indonesia-perkuat-persaudaraan



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/513377/paus-fransiskus-akan-kunjungi-indonesia-dalam-rangka-perjalanan-apostolik