Warga Sekitar TKP Kasus Vina Buka Suara: Bantah Ada Warung, Kenal Dekat 4 Terpidana

2024-05-30 6

CIREBON, KOMPAS.TV Samsuri, salah satu warga yang tinggal dekat dekat lokasi kejadian pembunuhan buka suara.

Hal ini disampaikan Samsuri saat ditemui di Cirebon pada Rabu (29/5/2024)

Samsuri mengaku jalan di tempat terjadinya kasus Vina pada 2016 silam masih sepi dan belum ada warung.

Dirinya mengaku mengenal 4 orang dari tujuh orang terpidana. Samsuri mengaku mengenal mereka adalah kuli bangunan dan bukanlah geng motor.

Samsuri juga menceritakan bahwa sebelum adanya penangkapan tujuh terpidana, warga setempat sempat menggerebek tempat cuci AEP karena dinilai tidak mengikuti norma lingkungan sekitar.

Video Editor: Firmansyah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/511408/warga-sekitar-tkp-kasus-vina-buka-suara-bantah-ada-warung-kenal-dekat-4-terpidana