SUKABUMI, KOMPAS.TV - KPU melantik 35 anggota PPK Kota Sukabumi yang dilaksanakan di Aula Hotel Jalan Siliwangi, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi. Para anggota PPK ini akan bertugas perhelatan pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang rencananya akan digelar pada November mendatang. Setelah lulus administrasi dan mengikuti tes wawancara, ditetapkan 35 orang anggota PPK yang nantinya akan bertugas sebagai Panitia Pemilihan Tingkat Kecamatan Pilkada 2024.
Ketua Kpu Kota Sukabumi, Imam Sutrisno mengatakan, rangkaian tahapan rekrutmen badan Ad Hoc Tingkat Kecamatan atau PPK, mulai dari pengumuman, pendaftaran, pemeriksaan dan pencermatan sudah diumumkan. Dari 35 anggota ppk yang saat ini dilantik, 20 orang anggota ppk lama dan 15 orang anggota PPK yang baru, sehingga saat ini komposisi anggota sangat berimbang.
Pihaknya berharap anggota PPK ini mampu menjalankan tugas sesuai dengan tupoksinya masing masing, dan tidak keluar dari koridor atau aturan terutama PKPU yang berhubungan dengan Pilkada.
Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.
Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/509786/kpu-lantik-35-panitia-pemilih-kecamatan-untuk-tahapan-pilkada