PIS siap jadi agregator transportasi dan logistic Carbon Capture & Storage

2024-05-13 6

nusantara62tv - Teknologi CCS (Carbon Capture and Storage) menjadi solusi penting dalam upaya global mengurangi emisi karbon.

PIS memiliki peran vital dalam proses CCS, yang memerlukan infrastruktur transportasi untuk mengangkut karbon serta fasilitas penyimpanan sementara seperti kapal dan tangki sebelum akhirnya disimpan.

Terkait implementasi CCS, Indonesia telah mengeluarkan Peraturan Presiden Nomor 14 Tahun 2024 tentang Penyelenggaraan Kegiatan Penangkapan dan Penyimpanan Karbon.