Jemaah Masjid Al Jihad Ulu Siau Buka Dapur Umum untuk Bantu Pengungsi Gunung Ruang!

2024-05-08 47

KOMPAS.TV - Warga muslim jemaah Masjid Al Jihad Ulu Siau membuka dapur umum dan menyalurkan makanan kepada pengungsi Gunung Ruang yang dievakuasi dari Pulau Tagulandang ke Pulau Siau.

Dapur umum didirikan di halaman Masjid Al Jihad Ulu Siau.

Warga bergotong-royong memasak makanan yang kemudian dikemas menjadi paket nasi kotakan.

Oleh pihak masjid, makanan ini dibawa ke sejumlah titik pengungsian warga dari Pulau Tagulandang.

Selain dibagikan ke lokasi pengungsian, makanan juga dibagikan ke rumah penduduk yang juga menampung warga korban erupsi Gunung Ruang.

Baca Juga Tak Bisa Pulang ke Rumah Karena Berbahaya, 129 Warga Korban Erupsi Gunung Ruang Menunggu Relokasi di https://www.kompas.tv/video/505580/tak-bisa-pulang-ke-rumah-karena-berbahaya-129-warga-korban-erupsi-gunung-ruang-menunggu-relokasi

#gunungruang #dapurumum #erupsigunungruang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/505845/jemaah-masjid-al-jihad-ulu-siau-buka-dapur-umum-untuk-bantu-pengungsi-gunung-ruang