JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menyinggung, Wakil Ketua Umum DPP PKB Bidang Kaderisasi Hanif Dhakiri sebagai salah satu nama yang berpeluang menjadi menteri di pemerintahan Prabowo-Gibran mendatang.
Mulanya, Cak Imin menjawab pertanyaan awak media mengenai kritik keras pihaknya terhadap program food estate apakah akan dilanjutkan di pemerintahan Prabowo-Gibran atau tidak.
"Ya kita akan mengajak berdebat. Food estate itu memang harus didiskusikan," kata Cak Imin kepada wartawan di acara Ta'aruf Politik Calon Kepala Daerah dengan Gus Muhaimin, Jakarta, Rabu (1/5/2024).
Cak Imin tidak mau memberikan penjelasan bagaimana respons Prabowo saat berdiskusi mengenai food estate. Di saat itulah, Cak Imin tiba-tiba menyebut nama Hanif Dhakiri apabila jadi menteri di kabinet Prabowo-Gibran.
"Oh ya enggak sampai sedetail itu (respons Prabowo). Nanti kalau Pak Hanif jadi menteri baru dibahas," ucap Cak Imin sambil tertawa.
#muhaiminiskandar #prabowosubianto #foodestate
Video editor: Firmansyah
Baca Juga Kritik Para Capres-cawapres soal Food Estate yang Tengah Jadi Sorotan di https://www.kompas.tv/video/480607/kritik-para-capres-cawapres-soal-food-estate-yang-tengah-jadi-sorotan
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/504282/canda-cak-imin-soal-hanif-dhakiri-jadi-menteri-di-kabinet-prabowo-gibran