PDIP Tunggu Hasil Putusan Rakernas Soal Jadi Oposisi atau Koalisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

2024-04-28 41

KOMPAS.TV - PDI Perjuangan menyebut sikap politik PDI-P usai pemilu 2024 akan diputuskan di Rakernas partai.

Sekjen PDI-P, Hasto Kristiyanto menyebut keputusan diserahkan pada Ketua Umum, Megawati Soekarnoputri.

Hasto menambahkan, keputusan akan diambil dalam Rakernas PDI-P pada 24 hingga 25 Mei 2024.

Rakernas akan membahas langkah strategis partai, termasuk posisi PDI-P di Pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Juga Nama Andika Perkasa hingga Tri Rismaharini Jadi Kandidat Pilgub Jakarta dari PDIP di https://www.kompas.tv/video/503296/nama-andika-perkasa-hingga-tri-rismaharini-jadi-kandidat-pilgub-jakarta-dari-pdip

#prabowosubianto #gibran #pdip #megawati

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/503442/pdip-tunggu-hasil-putusan-rakernas-soal-jadi-oposisi-atau-koalisi-pemerintahan-prabowo-gibran