Waspada! 70 Persen Kasus DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari Didominasi Pelajar SD dan SMP

2024-04-23 645


Kasus DBD di RSUD Tamansari, Jakarta Barat terus mengalami peningkatan, Selasa (23/4). Sebanyak 40 kasus sudah ditangani oleh RSUD Tamansari pada periode Maret-April 2024.

 

70 persen pasien di antaranya merupakan anak-anak di tingkat pelajar SD dan SMP. Peningkatan kasus ini terjadi akibat kemarau panjang yang terjadi pada Juli-November 2023.

 

Sedangkan pada Desember 2023 hingga saat ini, curah hujan sudah mulai rutin terjadi. Hal ini menyebabkan meningkatnya kembang biak nyamuk akibat peningkatan kelembaban udara.

 

Masyarakat diimbau untuk melakukan tindakan pencegahan dan pemeberantasan jentik nyamuk.

 

Reporter: Miftahul Ghani

Produser: Akira AW