Menang 3-1, Aston Villa Kokoh di Peringkat 4 Liga Inggris

2024-04-22 72

KOMPAS.TV - Memberikan jamuan kepada Bournemouth, Aston Villa sempat dikejutkan oleh gol sang tamu di menit 31.

Eksekusi penalti David Solanke, membuat tuan rumah tertinggal lebih dulu.

Tidak mau mengecewakan pendukungnya, Aston Villa bangkit.

Hasilnya, gol penyetara kedudukan hadir sesaat seblum rehat, lewat Morgan Rogers.

Di paruh ke-2, tuan rumah terus menekan.

Di menit 57 Musa Diaby akhirnya mampu membalikan keunggulan bagi tuan rumah menjadi 2-1.

Memasuki menit 78, Aston Villa menegaskan kemenangan-nya.

Gol Leon Bailey, memastikan The Villans menang 3-1, sekaligus mengamankan posisi 4 klasemen dengan koleksi 66 angka.

Baca Juga Presiden Jokowi Panen Jagung di Gorontalo: Impor Nasional Sudah Turun Signifikan di https://www.kompas.tv/video/501986/presiden-jokowi-panen-jagung-di-gorontalo-impor-nasional-sudah-turun-signifikan



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/501989/menang-3-1-aston-villa-kokoh-di-peringkat-4-liga-inggris