Tim Forensik Berhasil Identifikasi 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang

2024-04-20 4,660


Tujuh jenazah korban kebakaran toko bingkai di Mampang Prapatan berhasil teridentifikasi. Hasilnya 4 berasal dari satu keluarga yakni, Pria berinisial TT (75), Wanita berinisial H (39), bayi laki-laki R(2), anak laki-laki A (7) 

 

Sementara 3 jenazah lainnya merupakan wanita yang bekerja sebagai asisten rumah tangga, yakni T (25), S (22) dan J (18).

 

Usai teridentifikasi 3 jenazah ART dibawa ke kampung halamannya masing-masing. Sedangkan jenazah 1 keluarga dibawa ke rumah duka di kawasan Jakarta Barat.

 

Reporter: Rio Manik 

Produser: Reza Ramadhan