JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian RI, Airlangga Hartarto angkat bicara terkait pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.
"Kita lihat kenaikan yang kuat itu karena Amerika kuat sendirian, berbagai negara turun, termasuk Indonesia," ujar Menko Perekonomian RI, Airlangga Hartarto pada Kamis, (18/4/2024).
"Namun turunnya Indonesia tak sedalam yang lain. Jadi kita walaupun turun tetapi kita di atas dari pada China, Thailand, maupun Malaysia. Dibanding peer country relatif indeks dolar kita masih aman," lanjutnya.
Baca Juga Nilai Tukar Rupiah terhadap Dolar Melemah, Tembus Rp 16.100 Per USD! di https://www.kompas.tv/video/501200/nilai-tukar-rupiah-terhadap-dolar-melemah-tembus-rp-16-100-per-usd
#airlanggahartarto #rupiah #dolar
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/501274/menko-perekonomian-airlangga-buka-suara-terkait-pelemahan-rupiah-indonesia-tak-sedalam-yang-lain