108 Sapi di Merauke Mati Diduga Akibat Gigitan Nyamuk

2024-04-17 17

MERAUKE, KOMPAS.TV - Sebanyak 108 ekor sapi mati di Merauke dalam kurun 3 minggu terakhir.

Sapi yang mati berada di Distrik Semangga, Kurik, Malind, Ulilin, dan Tanah Miring.

Jumlah sapi mati terbanyak terdapat di Distrik Tanah Miring yang mencapai 75 ekor.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan dan Kesehatan Hewan mengatakan, penyebab kematian sapi diduga karena mengalami anemia akibat gigitan nyamuk.

Temuan sapi mati diduga karena anemia berawal dari pejagal yang menyembelih sapi dan terlihat daging sapi pucat dan darah sapi yang tidak banyak seperti pada umumnya.

Baca Juga Pascalebaran, Harga Bahan Pangan di Pasar Tradisional Jember Naik di https://www.kompas.tv/video/500847/pascalebaran-harga-bahan-pangan-di-pasar-tradisional-jember-naik



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/500848/108-sapi-di-merauke-mati-diduga-akibat-gigitan-nyamuk

Free Traffic Exchange