JAKARTA, KOMPASTV Kepala Staf Umum Angkatan Pertahanan Israel Letjen Herzi Halevi sampaikan serangan rudal dan serangan drone Iran akan ditanggapi dengan baik.
"Sementara kami melihat ke depan, kami mempertimbangkan langkah-langkah kami, dan peluncuran begitu banyak rudal, rudal jelajah, dan drone ke wilayah Negara Israel akan mendapat tanggapan," ungkap Kepala Staf Umum Angkatan Pertahanan Israel Letjen Herzi Halevi di Pangkalan Udara Nevatim, Israel - 15 April 2024.
Juru bicara militer Israel Laksamana Muda Daniel Hagari sampaikan pangkalan udara Nevatim, mengalami kerusakan ringan akibat serangan rudal Iran pada akhir pekan.
"Ini hanya kerusakan infrastruktur ringan, total ada empat kerusakan," kata Hagari.
Serangan Iran pada hari Sabtu menandai pertama kalinya Iran melancarkan serangan militer langsung terhadap Israel.
Video Editor: Galih
#militerisrael #iran #pangkalanudaranevatim
Baca Juga Petugas Temukan Kuburan Massal di RS Al-Shifa Usai Pengepungan Israel, Sebagian Anak-Anak di https://www.kompas.tv/internasional/500556/petugas-temukan-kuburan-massal-di-rs-al-shifa-usai-pengepungan-israel-sebagian-anak-anak
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/500585/begini-respons-letjen-halevi-israel-atas-serangan-udara-iran-ke-pangkalan-udara-nevatim