Mulai 3-9 April, Pemudik Motor serta Kendaraan Barang Diarahkan Lewat Pelabuhan Ciwandan

2024-04-03 8

CILEGON, KOMPAS.TV - Pelabuhan Ciwandan, Kota Cilegon, Banten dipenuhi ratusan pemudik yang menggunakan sepeda motor menuju Bakauheni, Lampung.

Para pemudik sempat ke Pelabuhan Merak namun dialihkan pe Pelabuhan Ciwandan.

PT ASDP mengatur mulai 3-9 April, seluruh kegiatan penyeberangan dalam rangka mudik untuk kendaraan roda dua, serta kendaraan barang diarahkan melewati Pelabuhan Ciwandan. Sementara itu, Jalan Raya Kalimalang, Kota Bekasi menuju Jalur Pantura juga mulai dipadati pemudik yang menggunakan sepeda motor.

Pemudik memilih pulang kampung lebih awal untuk menghidari macet.

Salah satu pemudik motor mengaku memilih menggunakan motor untuk mudik ke Banjarnegara, Jawa Tengah karena lebih hemat dibandingkan menggunakan transportasi umum seperti bus dan kereta api.

Stasiun Kereta Api Pasar Senen, Jakarta Pusat juga mulai dipenuhi pemudik.

Para calon penumpang ini antre panjang dan berdesakan untuk bisa masuk ke peron stasiun.

PT KAI Daop 1 Jakarta menyebut, hari ini lebih dari 42.000 pemudik berangkat dari Stasiun Pasar Senen dan Gambir.

Pemudik tujuan Pulau Sumatera juga mulai memadati Terminal Induk Kota Bekasi, Jawa Barat.

Para pemudik memilih pulang kampung lebih awal bertepatan dengan masa libur sekolah, serta menghindari kenaikan harga tiket dan kemacetan.

Pengelola terminal bus bekasi memprediksi puncak arus mudik lebaran 2024 ini terjadi pada 7-8 April 2024.

Mengutip data dari Kementerian Perhubungan, ada lebih dari 39 juta orang berminat melakukan perjalanan mudik menggunakan kereta, lalu ada 37,51 juta orang akan menggunakan bus.

Lalu yang berminat untuk melakukan mudik menggunakan mobil pribadi sebanyak lebih dari 35 juta orang dan 31,12 juta orang menggunakan kendaraan motor.

Pemerintah harus memastikan mudik tahun ini lancar sehingga masyarakat bisa menikmati mudik dengan aman.

Baca Juga Info Mudik, Polisi Beberkan 7 Titik Macet di Sepanjang Jalur Pantura di https://www.kompas.tv/video/497979/info-mudik-polisi-beberkan-7-titik-macet-di-sepanjang-jalur-pantura

#pemudik #mudik2024 #pelabuhanciwandan


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/497981/mulai-3-9-april-pemudik-motor-serta-kendaraan-barang-diarahkan-lewat-pelabuhan-ciwandan

Free Traffic Exchange