JAKARTA, KOMPAS.TV - Saksi dari Tim Hukum Anies-Muhaimin, Achmad Husairi, mengatakan bahwa oknum polisi mengintimidasi dan mengancam kepala desa di Sampang, Madura, Jawa Timur, agar memilih pasangan Prabowo-Gibran.
Dia menyampaikan hal itu dalam sidang sengketa Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Senin (1/4/2024).
"Perlu diketahui lagi, Pak, beberapa oknum kepala desa di Kecamatan Kedungdung dan di Robatal itu didatangi oleh seorang oknum polisi. Di situ bilang bahwa kalau pengin aman, 02 harus menang," kata Husairi.
#sidangmk #aniesmuhaimin
Video editor: Laurensius Krisna Galih
Baca Juga Hotman Paris Debat dengan Ahli Tim Anies-Muhaimin, Pertanyakan Sertifikat Forensik di https://www.kompas.tv/video/497346/hotman-paris-debat-dengan-ahli-tim-anies-muhaimin-pertanyakan-sertifikat-forensik
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/497396/saksi-tim-anies-ungkap-anggota-polisi-minta-warga-coblos-prabowo-gibran