JAKARTA, KOMPAS.TV - Sempat beredar di media sosial seorang pria melakukan perusakan di toko laundry di daerah Tanjung Duren, Jakarta Barat. Polisi menangkap pelaku berinisial 'J' setelah 5 bulan buron.
Dari rekaman kamera pemantau terlihat pelaku mendatangi toko laundry untuk meminta pertanggung jawaban kepada pemilik laundry yang saat itu tidak berada di tempat.
Tersulut emosi pelaku merusak alat mesin cuci dengan bangku dan tabung gas 12 kg. Atas kejadian ini pemilik toko mengalami kerugian sebesar ratusan juta rupiah.
Baca Juga Viral Aksi "Koboi Jalanan" Todong Senpi ke Pengendara Lain, Pelaku Akhirnya Ditangkap! di https://www.kompas.tv/video/495253/viral-aksi-koboi-jalanan-todong-senpi-ke-pengendara-lain-pelaku-akhirnya-ditangkap
#perusakan #laundry #jakarta
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/495256/buron-5-bulan-pria-yang-mengamuk-rusak-mesin-cuci-di-tempat-laundry-berhasil-ditangkap