MEDAN, KOMPAS.TV - Wali Kota Medan, Bobby Nasution terlihat marah saat meninjau progres pembangunan proyek Islamic Center di Kelurahan Tangkahan, Kota Medan pada Kamis, (14/3/2024).
Bobby tampak kesal karena hanya ada 5 orang pekerja yang hadir di proyek tersebut.
Lalu, Bobby terlihat menelepon seseorang yang diduga kontraktor proyek Islamic Center.
"Saya tidak tahu permainan kalian apa, kalau kalian main main tak usah di Pemkot Medan Pak. Putus kontrak saja," ujar Wali Kota Medan, Bobby Nasution.
Momen sidak tersebut dibagikan Bobby di akun Instagram pribadi miliknya.
Baca Juga Pastikan Maju di Pilgub Sumut 2024, Bobby Nasution Akui dapat Dukungan dari 3 Ketum Parpol di https://www.kompas.tv/video/493214/pastikan-maju-di-pilgub-sumut-2024-bobby-nasution-akui-dapat-dukungan-dari-3-ketum-parpol
#bobbynasution #medan #walikotamedan
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/493393/wali-kota-medan-bobby-marah-saat-temukan-pekerja-proyek-islamic-center-hanya-ada-5-orang