3 Parpol Sebut akan Ajukan Hak Angket Kecurangan Pemilu, Begini Kata Golkar dan Pengamat

2024-03-05 161

JAKARTA, KOMPAS.TV - PDIP, PKB dan PKS mengusulkan hak angket dugaan kecurangan pemilu dalam rapat perdana paripurna usai pencoblosan.

Wacana hak angket digulirkan anggota DPR RI Fraksi PDIP, Aria Bima.

PDIP menegaskan, DPR harus jalankan fungsi pengawasannya dengan baik sebagai bentuk koreksi kualitas pemilu ke depan.

Di tengah isu upaya menggulirkan hak angket, Partai Golkar merespons tudingan soal strategi memasukkan semua partai politik dalam koalisi besar pemerintah.

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Erwin Aksa pembentukan koalisi besar yang terdiri dari partai partai di bawah pemerintahan tidak akan mengancam demokrasi.

Erwin menyebut skenario tersebut sah sah saja karena rakyat sendiri yang memilih wakilnya.

Baca Juga Ketegangan Antara Massa yang Dukung serta Tolak Hak Angket Soal Kecurangan Pemilu di Depan DPR RI di https://www.kompas.tv/video/490370/ketegangan-antara-massa-yang-dukung-serta-tolak-hak-angket-soal-kecurangan-pemilu-di-depan-dpr-ri

#hakangket #kecuranganpemilu #koalisibesar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/490397/3-parpol-sebut-akan-ajukan-hak-angket-kecurangan-pemilu-begini-kata-golkar-dan-pengamat