Jelang Pemilu 2024, Ditsamapta Polda Kaltim Gelar Simulasi dan Cek Kesiapan Personel

2024-02-10 39

BALIKPAPAN, KOMPAS.TV - Memastikan kesiapan personel Polda Kaltim dalam pengamanan pemilu, Direktorat Samapta Polda Kaltim gelar apel kesiapsiagaan.

Dimulai dari kesiapan para personel dalam pengamanan pemilu, alutsista Ditsamapta Polda Kaltim hingga simulasi.

Sebanyak 480 personel Ditsamapta Polda Kaltim terlibat dalam pengamanan pemilu 2024.

Para personel berisiaga guna antisipasi konflik sebelum maupun pasca-pemilu.

Selain itu di Kalimantan Barat, untuk mengantisipasi risiko-risiko yang akan terjadi saat pemilu mendatang, Polda Kalbar menggelar simulasi pengamanan pemilu 2024 di Lapangan Jananuraga Polda Kalbar.

Simulasi digelar sebagai pembuktian bahwa polisi siap mengawal pemilu mendatang dengan kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi.

Di Aceh, pemerintah Kota Banda Aceh bersama TNI Polri, Kamis (8/02) kemarin menggelar apel bersama dengan satlinmas yang akan bertugas di 618 TPS di Banda Aceh menjelang hari pemilihan.

Terdapat lebih dari 1.800 linmas yang disiapkan pemerintah Kota Banda Aceh untuk pemilu kali ini.

Kesiapsiagaan anggota TNI, Polri dalam pengamanan ini sebagai upaya mewujudkan pemilu damai 2024 di seluruh Indonesia.

Baca Juga Guru Besar UNSOED, Hibnu Nugroho Kritik Demokrasi Jelang Pemilu: Krisis Keteladanan dan Moralitas! di https://www.kompas.tv/video/484119/guru-besar-unsoed-hibnu-nugroho-kritik-demokrasi-jelang-pemilu-krisis-keteladanan-dan-moralitas

#pemilu #pengamananpemilu #tnipolri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/484263/jelang-pemilu-2024-ditsamapta-polda-kaltim-gelar-simulasi-dan-cek-kesiapan-personel

Free Traffic Exchange