Terjebak saat Kebakaran, 1 Penghuni Rumah di Gianyar Meninggal Dunia

2024-01-27 26

GIANYAR, KOMPAS.TV - Sebuah rumah di Sukawati, Gianyar, Bali, terbakar pada Jumat (26/01) siang.

Warga sekitar panik karena seorang penghuni rumah terjebak di dalam kebakaran.

Penghuni rumah tersebut meninggal dunia akibat kebakaran ini.

Korban diduga terjebak di kamar mandi saat berusaha menyelamatkan diri ketika kebakaran terjadi.

Enam unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.

Evakuasi jenazah korban sempat terkendala karena kondisi TKP yang masih dipenuhi asap.

Polisi menduga kebakaran dipicu karena obat nyamuk bakar.

Baca Juga Kebakaran Melanda Atap Markas Bali United Basket Ball di Gianyar di https://www.kompas.tv/video/479768/kebakaran-melanda-atap-markas-bali-united-basket-ball-di-gianyar

#kebakaran #gianyar #bali

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/480459/terjebak-saat-kebakaran-1-penghuni-rumah-di-gianyar-meninggal-dunia