Wali Kota Makassar Lantik Penjabat Sekda Makassar

2024-01-12 21

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, melantik Penjabat Sekretaris Daerah, Firman Paggara. Pelantikan ini merupakan kelanjutan kebijakan Danny Pomanto yang akan mutasi pejabat di awal tahun 2024.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Sekretari Daerah Kota Makassar, digelar di ruang sipakatau kantor Balaikota Makassar, yang disaksikan unsur Forkopimda Kota Makassar, dan unsur terkait lainnya.

Dengan pelantikan penjabat baru ini, Mohammad Ramdan Pomanto berharap mendorong percepatan program pemerintah Kota Makassar. Firman Paggara pun diharapkan dapat mengorganisasi birokrasi dengan baik sehingga melahirkan birokrasi yang kuat. Selain itu Walikota juga mengingatkan mengenai tugas mewujudkan pemilu damai dan netralitas asn.

#pelantikan

#penjabatsekda

#walikotamakassar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/476378/wali-kota-makassar-lantik-penjabat-sekda-makassar

Free Traffic Exchange