MANOKWARI, KOMPAS.TV - Perisai Prabowo Provinsi Papua Barat, melaksanakan rapat konsolidasi bersama ratusan relawan dan simpatisan di Manokwari.
Rapat koordinasi yang dilakukan perisai Prabowo, Minggu (07/01/2024) untuk memperkokoh silaturahmi dalam proses pemenangan Prabowo-Gibran, selain itu juga dimaknai sebagai momentum evaluasi kinerja para relawan dan simpatisan di lapangan, khusus Papua Barat.
Ketua perisai Prabowo wilayah Papua Barat, Imam Syafi'i mengatakan, banyak kerja nyata yang telah dilakukan oleh perisai Prabowo, sebagai implementasi program dari calon Presiden Prabowo Subianto.
Senada dengan itu, ketua tim koalisi daerah muhamad uswanas, mengatakan banyak isu yang dimainkan oleh sekelompok masyarakat untuk menjatuhkan elektabilitas dari Prabowo-Gibran, namun isu negatif itu mutlak ditepis dengan kerja nyata tim dan relawan maupun simpatisan di tengah masyarakat.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/475355/perisai-prabowo-papua-barat-perkuat-silaturahmi-jelang-pemilu