Ditumpangi 3 Orang, Sebuah Mobil Ludes Terbakar di Jalan Gatot Subroto Jakpus

2024-01-07 67

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah mobil jenis suv, terbakar, di ruas Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Minggu (08/01/2024) kemarin.

Belum diketahui pasti penyebab terbakarnya mobil itu.

Api yang membesar membuat seluruh bagian badan mobil ludes dilalap api.

Salah seorang warga menyebut mobil suv yang baru saja keluar dari jalan tol tiba-tiba mengeluarkan api yang cukup besar.

Tiga orang penumpang yang berada di dalam mobil berhasil selamat setelah keluar dari dalam mobil.

Petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jakarta Pusat berhasil memadamkan api.

Baca Juga Diduga Kurangnya Kosentrasi saat Mengemudi, Truk Tronton Hantam Pemotor di Bogor, 2 Orang Tewas di https://www.kompas.tv/video/475133/diduga-kurangnya-kosentrasi-saat-mengemudi-truk-tronton-hantam-pemotor-di-bogor-2-orang-tewas



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/475135/ditumpangi-3-orang-sebuah-mobil-ludes-terbakar-di-jalan-gatot-subroto-jakpus

Free Traffic Exchange