Tanggapi Kritikan soal Alutsista, Jubir TKN Prabowo: Posisi yang Tinggi Biasa 'Diserang'

2024-01-03 1,002

JAKARTA, KOMPAS.TV - Saling kritik semakin kerap muncul di antara capres dan cawapres di kontestasi politik pilpres 2024.

Jelang debat ke tiga capres cawapres, saling kritik terus terjadi.

Di sela kegiatan kampanye di Demak, Jawa Tengah, Capres Nomor Urut Tiga Ganjar Pranowo menilai kebutuhan alutsista di Indonesia harus disiapkan serius.

Selain itu alutsista harus diikuti dengan kesiapan prajurit TNI dari 3 matra yakni darat, laut dan udara.

Ganjar juga menilai Indonesia punya kemampuan memproduksi alutsista sendiri.

Sementara, Cawapres Nomor Urut 1 Muhaimin Iskandar menyindir soal utang Indonesia akibat pembelian alutsista.

Muhaimin mempertanyakan, negara tidak sedang perang tetapi membeli alat perang banyak.

Menurut Muhaimin, pertahanan yang sesungguhnya adalah pangan dan perjuangannya melalui para petani.

Selain itu, Muhaimin menilai utang lebih baik digunakan untuk pengadaan alat pertanian dari pada alat perang

Kritik yang dilontarkan Ganjar dan Muhaimin soal alutsista secara tidak langsung, menyasar kepada Capres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto yang juga menjabat sebagai Menteri Pertahanan.

Juru Bicara TKN Prabowo Gibran, menanggapi kritikan Ganjar dan Muhaimin sebagai hal yang biasa dalam kontestasi politik.

Baca Juga Sindir Program Prabowo-Gibran, Ganjar Pranowo: Rp400 T Buat Makan Siang Gratis? di https://www.kompas.tv/video/473407/sindir-program-prabowo-gibran-ganjar-pranowo-rp400-t-buat-makan-siang-gratis

#salingsindircapres #alutsista #prabowo


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/474201/tanggapi-kritikan-soal-alutsista-jubir-tkn-prabowo-posisi-yang-tinggi-biasa-diserang