KIP Banda Aceh Targetkan Partisipasi Pemilih 80 Persen

2023-12-21 12

BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Ketua KIP Kota Banda Aceh, Yusri Razali meyakini, partisipasi pemilih pada Pemilu 2024 mendatang akan meningkat dibanding Pemilu 2019 lalu dengan tingkat partisipasi 78 persen. Pada Pemilu 2024 nanti, KIP menargetkan partisipasi pemilih mencapai minimal 80 persen. Pihaknya saat ini fokus pada upaya peningkatan partisipasi pemilih baik Pemilu maupun Pilkada mendatang.

Yusri menyebut, jumlah Daftar Pemilih Tetap, DPT di Kota Banda Aceh untuk Pemilu 2024 berjumlah 169.146 orang. 60 persen diantaranya adalah pemilih milineal berusia 17 hingga 40 tahun , yang di yakini dapat mendongkrak partisipasi pemilih Di Banda Aceh. Sementara jumlah tempat pemungutan suara sebanyak 618 buah yang tersebar di 90 gampong di kota Banda Aceh.

Penyelenggara Pemilu di Banda Aceh berharap masyarakat yang namanya sudah ada dalam daftar pemilih tetap dapat memberikan suaranya pada pemilihan presiden dan Legislatif 14 Februari 2024 maupun Pilkada pada November 2024 mendatang.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/470928/kip-banda-aceh-targetkan-partisipasi-pemilih-80-persen